Polsek Kotabaru - Buserpolri.com
Polres Karawang - Untuk menjalin silaturahmi dan kedekatan antara Polri dengan masyarakat, Personil Unit Samapta Polsek Kotabaru Polres Karawang melakukan sambang dan patroli dialogis ke warga yang sedang berada di pos kamling pada Sabtu (09/09/2023) Dini hari.
Aipda K. Nanang Sumantri selaku Bawas bersama Bripka Andrie Sustrianto, S.H. menyampaikan memberikan pesan dan himbauan agar warga ikut aktif dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing dengan menggiatkan kembali pelaksanaan pos kamling.
“Kegiatan siskamling penting bagi keamanan di lingkungan masing-masing, sehingga dengan adanya Pos Kamling diharapkan di lingkungan tetap dalam situasi yang aman dan kondusif,” pungkas Nanang
Aipda Nanang juga berpesan agar warga dalam melaksanakan kegiatan jaga secara rutin dengan melakukan patroli lingkungan.
"Demi menjaga keamanan diri, saat melaksanakan patroli minimal 2 orang yang jaga jangan pernah melakukan patroli sendiri," terangnya.
Sementara itu Kapolres Karawang Akbp H. Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan bahwa selain untuk memberikan himbauan kamtibmas, kehadiran anggota Polri yakni Piket Patroli di tengah masyarakat utamanya di pos kamling juga untuk memberikan motivasi warga." Pungkas Kapolsek
Polsek Kotabaru_Iptu Suherlan
Polres Karawang_AKBP H Wirdhanto Hadicaksono
Hendri


