Kotabaru, Karawang -Buserpolri.com
Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat menggelar patroli ngabuburit di sejumlah titik rawan. Patroli ini dilakukan demi menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat selama bulan ramadan.
Bintara Pengawas (Bawas) Aipda K. Nanang Sumantri mengatakan, patroli ini dilakukan gunamenjaga kelancaran arus lalu lintas menjelang waktu berbuka puasa.
Dihubungi via telepon seluluer Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan "Patroli ini adalah sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat agar dapat menjalankan ibadah puasa dengan aman dan nyaman," ucap Kapolsek, Kamis (06/03/2025).
Patroli, menurut Kapolsek, difokuskan pada titik-titik yang dianggap rawan. Seperti Bazar Ramadhan di Perumahan Villa Kencana Karawang Desa Wancimekar Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang.
Kehadiran petugas di lokasi-lokasi tersebut bertujuan untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas yang sering terjadi saat sore menjelang waktu berbuka puasa.
"Selain berpatroli, petugas kepolisian juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar ikut serta dalam menjaga keamanan lingkungan," ungkap Kapolsek.
Sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang serta menikmati momen berbuka puasa tanpa gangguan.
#polreskarawang
#polsekkotabaru
#akbpedwarzulkarnain
#iptusuherlan
Lusiana